Monday, 30 December 2013
Cara Cepat Menghilangkan Komedo Secara Alami
Do you like this story?
Cara cepat menghilangkan komedo secara alami yang dapat anda terapkan dalam kehidupan sehari-hari anda, semoga cara ini bisa membantu anda yang memiliki masalah komedo membandel, sehingga anda bisa tampil lebih percaya diri nantinya nantinya.
Gambar : Cara Cepat Menghilangkan Komedo |
Sebelum masuk kecaranya, alangkah lebih afdolnya jika kita mengetahui apasih komedo itu?? Dan apasih penyebab komedo itu bisa muncul diwajah kita??. Komedo adalah keadaan dimana pori-pori wajah seseorang tersumbat oleh Banyaknya minyak, kotoran, bekas make-up, sehingga nantinya pori-pori itu akan membentuk Komedo.
Nah untuk penyebab komedo apa yahh?? Jawabannya adalah karena diwajah kita terdapat sel kulit mati/ sel kulit yang tidak berfungsi secara baik serta adanya kandungan kelenjar minyak yang berlebihan dikulit wajah.
Apabila keadaan sel kulit mati ini dibiarkan begitu saja (Alias tidak dibuang), maka akan mengakibatkan sel kulit mengalami penumpukan dan alhasil berubah menjadi komedo yang membandel diwajah cantik anda.
Oke bagi anda yang memiliki masalah komedo dan bingung bagaimana cara menghilangkan komedo membandel diwajah anda, Info kesehatan akan berbagi sedikit tips untuk mengatasi masalah anda dan semoga tips ini bisa membantu yahh.
- Membiasakan diri untuk selalu bergaya hidup secara sehat.
Memang sudah tidak bisa dipungkiri lagi bahwa gaya atau pola hidup sehat sangat berpengaruh terhadap kehidupan kita. Pola hidup sehat selain bermanfaat untuk kesehatan tubuh, ternyata juga bisa mengurangi timbulnya komedo diwajah kita. Oleh karenanya usahakan anda selalu memberiukan tubuh dengan asupan makanan yang bergizi dan mengistirahatkan anggota badan secara pas (maksudnya istirahat yang cukup. - Menggunakan Bantuan Es Batu
Siapa sangka bahwa bahan yang satu ini (Es batu) mempunyai manfaat yang sangat banyak untuk kecantikan tubuh kita (menghilangkan komedo). Nah untuk memanfaatkan es batu sebagai bahan alami penghilang komedo anda dapat mencobanya seperti cara ini : siapkan es batu secukupnya, bungkus menggunakan kain putih, halus dan bersih, usapkan es batu kearea wajah yang terdapat komedo membandelnya. Lakukan pengusapan ini kurang lebih selama 10-15 menit, dan lihat hasilnya. (lakukan cara ini terartur yah). - Menggunakan Bantuan Putih telur
Kalau bahan yang satu ini memang sudah tidak bisa diragukan lagi kasiatnya untuk kecantikan banyak artikel yang menjelaskan manfaat putih telur untuk kecantikan, dan semua itu memang benar. Nah putih telur juga bisa menjadi solusi tepat menghilangkan komedo secara alami dan cepat lo.
Adapun caranya adalah siapkan satu butir telur dan tentunya ambil putihnya saja. Letakkan diatas wadah dan berikan campuran bahan madu murni sebanyak 1 sendok teh. Aduk rata kedua bahan, gunakanlah campuran bahan ini untuk masker wajah alami (dikususkan ke area wajah yang terdapat komedonya). Diamkan sampai kering dan basuh dengan air dingin. - Menggunakan Bantuan Bahan Pasta Gigi
Memang sebenarnya kandungan yang terdapat pada pasta gigi jika tertempel di area kulit wajah akan sedikit mengeluarkan rasa panas. Tetapi bahan ini terbukti ampuh untuk menghilangkan komedo lo, adaupun caranya adalah dengan mengoleskan bahan pasta gigi secukupnya kewajah/area yang terdapat komedonya. Diamkan pasta gigi tertempel dikulit sampai kering, dan basuh wajah anda menggunakan air bersih. - Menggunakan bahan Lidah Buaya
Adapun caranya adalah dengan mengambil bagian dalam lidah buaya (gel lidah buayanya), kemudian oleskanlah kearea wajah yang ada komedonya secara tipis merata. Selain menghilangkan komedo lidah buaya juga bisa memberikan kelembapan yang baik untuk wajah anda (terhindar dari muka keringdan kusam).
Oke mungkin itu saja pembahasan artikel cara cepat menghilangkan komedo secara alami, semoga tips diatas dapat bermanfaat, sekali lagi cara alami tidak berbahaya namun memerlukan waktu yahh, sehingga harus sabar.
This post was written by: Franklin Manuel
Franklin Manuel is a professional blogger, web designer and front end web developer. Follow him on Twitter
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 Responses to “Cara Cepat Menghilangkan Komedo Secara Alami ”
Post a Comment